12 Maret 2023

PENDOPO MAKAM HADI MULYO SUNDUL

Salah satu tempat pemakaman terbesar di Desa Sundul adalah Makam Hadi Mulyo yang berada di Lingkungan Seklatak Dukuh Sundul 1. Makam Hadi Mulyo adalah pemakaman famili dari keturunan Mbah Jo Laksono yang lebih terkenal dengan sebutan Mbah Palang yang merupakan Luran Desa Sundul sekitar tahun 1900an. Nama Palang sendiri adalah sebutan atau gelar pada saat itu dimana Mbah Jo Laksono merupakan perwakilan dari 3 desa yaitu Sundul, Krajan dan Tamanarum saat menghadap ke Kanjeng Bupati yang saat itu 3 desa tersebut termasuk dalalm wewengkok Kabupaten Sumoroto yang saat ini disebut Ponorogo.   Saat ini telah berdiri Pendopo di lingkungan Pemakaman Hadi Mulyo yang difungsikan untuk tempat pertemuan dan tempat istirahat famili Sundul saat melaksanakan jiarah kubur ke makam leluhur. Untuk mengenang Mbah Palang, pendopo yang berada di area pemakaman Hadi Mulyo di beri nama Pendopo Jo Laksono   Biaya yang digunakan untuk membangun Pendopo beserta taman dan banyak fasilitas di area pemakaman sekitar 300 juta Rupiah merupakan swadaya dari masyarakat Desa Sundul dari keturunan Mbah Jo Laksono dan juga bantuan dari keturunan Jo Laksono yang sudah tersebar di Nusantara ini dan juga Manca Negara.
SUHERMAN (KASI KESEJAHTERAAN)    SUNAR (KEPALA DESA)    SLAMET SANYOTO (SEKRETARIS DESA)    SUYANTO (KAMITUWO)    KUWAT (KASI PEMERINTAHAN)    SUYONO (KASI PELAYANAN)    SITI ASIYAH (KAUR TU)    YATIN (KAMITUWO)    SUPARNO (KAMITUWO)    NURYANI SETYANINGSIH (KAUR PERENCANAAN)    ANDIK SUSANTO (KAMITUWO)    SUGIANTO (KAUR KEUANGAN)    ARIF MUSTOFA (KAMITUWO)